gtag('config', 'G-79B5EEGJ1S');

RoswitaPL.com: Let's Repurchase : Avoskin Miraculous Refining Toner dan Serum

Sabtu, 12 Maret 2022

Let's Repurchase : Avoskin Miraculous Refining Toner dan Serum

Avoskin Miracle Miraculous Refining Toner dan serum

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Hola moms... Aku baru ngeh kalau ternyata postingan tentang skincare aku banyak ya 😍. Udah bisa bilang sebagai skincare enthusiasm belum? Hehehe... 😆 Sebenernya kenapa aku sering bahas tentang skincare karena selain relate sama produk yang sering aku pake pagi,siang,malem juga relate sama kerjaan aku. Aku kerja di laboratorium, memang laboratorium pengujian makanan sih, tapi sebagai seorang analis laboratorium tentu sama bahan-bahan kimia dan aktif harus tau lah. Masa sih ngerti bahan kimia tapi pake skincare abal-abal yang ga aman, ga ber-BPOM malah mengandung mercury? BIG NO kan! Makanya aku suka banget sharing produk skincare yang udah aku coba yang pastinya udah BPOM dan aku lebih prefere milih yang udah HALAL MUI juga. Biar tenang make skincarenya. Ada yang samaan sama aku moms? Komen di kolom komentar ya! 😉. 

Nah ngomongin tentang skincare siapa yang tahu tentang step exfoliate atau eksfoliasi ? Ini salah satu step penting juga loh dalam rangkaian skincare, walau memang tidak dianjurkan dilakukan setiap hari. Nah hari ini aku akan review mengenai rangkaian skincare eksfoliasi favorit aku. Avoskin Miracoulous Refining Toner dan Serum. Nah kalau brand Avoskin udah gak asing dong? Yuk langsung aja kita kenalan dulu sama istilah eksfoliasi moms. 😉

 

eksfoliasi itu apa sih?, Avoskin miraculous refining toner dan serum



Nah moms pernah ga ngerasa kulit wajahmu kusam dan pori-pori besar? Atau bekas jerawat tak kunjung menghilang meski sudah berbulan-bulan? Banyak muncul garis halus dan keriput? Kulit tidak menyerap tidak menyerap skincare secara maksimal / lama menyerapnya? Kulit terasa kasar atau muncu dry patch saat menggunakan foundation? Area kulit wajah di sekitar cuping hidung dan ujung mulut mulai menghitam, kering, dan kasar? Ada salah satu ciri-ciri yang disebutkan di atas? Hati-hati, mungkin moms perlu eksfoliasi loh!

 

Photo by Monstera from Pexels
Photo by Monstera from Pexels
 

Jadi eksfoliasi itu apa sih? Menurut website alodokter.com , eksfoliasi merupakan perawatan kulit yang dilakukan untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran yang menempel di permukaan kulit. Dengan melakukan eksfoliasi wajah secara rutin, kulit akan lebih cerah , terhindar dari jerawatan, dan meminimalkan munculnya kerutan halus di wajah. Bahkan, eksfoliasi juga bisa membantu penyerapan skincare yang kita pakai lebih baik, sehingga hasil dari perawatan kulit yang dilakukan akan lebih maksimal.

Eksfoliasi sendiri harus mengenal tipe kulit wajah kita moms. Eksfoliasi bisa menggunakan waslap atau kain bersih yang lembut. Bisa juga menggunakan sikat wajah khusus yang lembut. Atau bisa juga menggunakan skincare yang mengandung senyawa alpha hydroxy acids (AHA) dan beta hydroxy acids (BHA). Bisa juga dengan skincare yang mengandung mengandung retinoid, asam salisilat, atau asam glikolat. Namun, retinoid tidak dianjurkan untuk digunakan oleh wanita hamil atau yang sedang menjalani program hamil (Oke noted aku ga boleh pake yang mengandung retinoid 😆, lagi promil soalnya, doain ya moms).

 

Manfaat eksfoliasi kulit wajah


 

Disadur dari medcom.id ada 3 jenis cara eksfoliasi secara kimia, enzim, dan manual. Tentunya jenis eksfoliasi yang dipilih harus sesuai dengan jenis kulit kita ya moms, supaya manfaat eksfoliasi bisa kita rasakan dengan maksimal. Nah apa aja sih manfaat eksfoliasi ? 

 

manfaat dari eksfoliasi

Memperbaiki Tekstur Kulit & Mengangkat Sel Kulit Mati

Salah satu manfaat eksfoliasi yang paling ampuh adalah dapat memperbaiki tekstur kulit. Eksfoliasi dapat memperbaiki kulit yang kusam, dan memberikan tampilan wajah yang lebih segar dan muda. Selain itu eksfoliasi juga dapat membersihkan sel kulit mati secara menyeluruh. Karena pembersih saja tidak dapat membersihkan sisa sel kulit mati. Sehingga kita membutuhkan produk eksfoliasi berupa scrub.

Mencegah Munculnya Jerawat 

Munculnya jerawat dan komedo kerap disebabkan oleh pori-pori yang tersumbat oleh kulit mati, kotoran, dan debu. Dan bila moms sedang mengalami masalah jerawat, proses eksfoliasi bisa mempercepat penyembuhan jerawat. Jerwat lebih cepat hilang dan tidak muncul lagi dengan melakukan proses ini secara rutin. Selain itu, wajah juga jauh lebih bersih, produksi minyak berkurang, dan tentunya pori-pori kulit wajah tidak akan tersumbat lagi.

 Membantu Proses Regenerasi Sel

Kulit memang mengalami regenerasi sel secara alami setiap 28-30 hari. Namun, dengan rutin melakukan eksfoliasi wajah, dapat mempercepat proses regenerasi pada sel kulit. Dengan mempercepat regenerasi sel kulit, wajah kita akan terlihat lebih sehat dan cerah.

Melawan Tanda Penuaan

Semakin bertambahnya usia, regenerasi sel secara alami pada kulit semakin melambat. Hal tersebut menyebabkan sel kulit mati menumpuk, dan kulit wajah akan cepat kering, keriput, dan timbul garis-garis halus. Dengan melakukan eksfoliasi wajah secara teratur, kita dapat memperlambat, bahkan mencegah tanda-tanda penuaan itu.

Membantu Efektivitas Skincare

Penumpukan sel-sel kulit mati di kulit wajah akan membuat produk skincare yang kita gunakan tidak terserap secara maksimal. Hal itu membuat kulit wajah  tidak mengalami perubahan yang signifikan walaupun rutin menggunakan skincare. Itulah sebabnya sangat penting melakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Melakukan proses ini dapat membantu skincare yang kita gunakan bekerja dengan baik loh moms. Dengan pori-pori yang bersih, kulit pun bisa menyerap kandungan produk skincare dengan lebih baik. Kita bisa merawat kulit secara lebih maksimal dengan tidak menyia-nyiakan manfaat penting yang ada di dalamnya.

 

Nah seperti yang sudah aku bahas sebelumnya, sebelum menentukan produk eksfoliasi yang cocok, kita harus mengenai betul tipe kulit wajah kita seperti apa. Agar dapat menemukan jenis produk eksfoliasi yang tepat. Kalau aku selain menggunakan scrub, hampir setahun lebih pakai produk eksfoliasi dari Avoskin. Avoskin Miraculous Refining Toner dan Serum.  Yuk kita cek produknya! 😉

 

Avoskin Miraculous Refining Toner dan Serum



Packaging

Jujur, Avoskin ini adalah produk eksfoliasi pertama aku dan aku langsung suka 😍. Dan sampe sekarang sudah lebih dari setahun aku pakai ini. Walau awal-awal masih bandel sih, makenya seingetnya. Kalau sekarang aku lebih rajinlah pakainya, hehe..  Kemasan Avoskin Miracoulous Refining Toner dan Serumnya. Warnanya kecoklatan ada maroonnya (bener ga nih mata aku?😆) yang ngasih nuansa elegan ke Toner dan Serumnya. Namun harus hati-hati nih pas beli karena warna kemasannya hampir mirip sama Retinolnya , nanti salah beli. 

Kemasan Toner dan Serum Avoskin
Kemasan Toner dan Serum Avoskin
 

Untuk kemasan serumnya terbuat dari botol kaca, dengan isi kemasan 30ml. Jadi kokoh dan mudah untuk di bawa traveling. Namun hati-hati kalau jatoh ya, ngeri pecah, hehe... Kemasan serumnya juga dilengkapi dengan kemasan kaca UV yang membuatnya aman dari paparan sinar. Karena memang kandungan dalam skincare ini memiliki pantangan untuk tidak terkena paparan sinar matahari. Kemasan serum ini dilengkapi dengan pipet aplikator yang berfungsi untuk membantu mengeluarkan serum dari botolnya. 

 

Pipet Aplikator Pada Serum Avoskin
Pipet Aplikator Pada Serum Avoskin

Sedangkan untuk Tonernya kemasan terbuat dari bahan plastik yang juga berwarna gelap senada dengan kemasan serumnya. Hal ini untuk melindungi kandungan AHA dan BHA pada toner agar tidak terpapar sinar matahari. Dengan tutup botol putar dan lubang keluar toner yang kecil. Kemasan plastik buat aku kerasa lebih aman karena kalau ga sengaja jatoh insyaAllah lebih aman. Dengan size kemasan 100 ml, tonernya ini awet loh. Karena aku ga setiap hari pemakaiannya ini bisa abis lebih dari 3 bulan. Jadi bisa nyicil nabung untuk beli botol selanjutnya, hehe... 😉

Kemasan Avoskin Miraculous Refining Toner
Kemasan Avoskin Miraculous Refining Toner

 

 Tekstur, Warna, dan Aroma

Tekstur untuk Avoskin Miraculous Refining serum ini water gel based, serumnya tidak berbau, dan berwarna putih. Sangat mudah menyerap saat di aplikasikan di kulit. Namun saat pemakaian awal akan ada rasa celekit dan perih, apalahi kalau sedang berjerawat. Namun ini hal yang normal dalam pemakaian. Mengingat serum ini memiliki kandung AHA dan BHA yang bersifat sebagai eksfoliator. Namun jika memiliki jerawat yang sedang meradang sebagai jangan dulu menggunakan serum ini, atau konsultasikan dengan ahlinya.


Tekstur dan Warna Avoskin Miraculous Refining Serum
Tekstur dan Warna Avoskin Miraculous Refining Serum

Sedangkan untuk Tonernya warnanya bening, tidak berbau juga. Sama juga seperti serumnya tonernya ini juga ada rasa celekitnya pada pemakaian awal atau saat ada jerawat. Setelah menggunakan toner dan serumnya, biasanya aku lengkapin stepnya dengan Avoskin PHTE (Perfect Hydrating Treatment Essense). Asli ini harus coba sih! Salah satu produk Avoskin favorit aku! Adem, wangi, pagi-pagi muka mulusssss rasanya. Kalau abis pakai 3 rangkaian ini 


Kandungan Dalam Avoskin Miraculous Refining Series

Perlu digaris bawahi nih moms, ada beberapa pertimbangan mengapa aku memilih produk Avoskin ini sebagai produk eksfoliator aku. Selain karena Avoskin ini tidak mengandung alkohol, paraben, fragrance, dan sulfate. Tapi juga produk Avoskin ini sudah BPOM dan HALAL , jadi pakenya nyaman dan tenang kan. 😆 Dan menurut aku ya kemasan Avoskin ini sudah sangat informatif, karena mulai dari ingredients dan cara pemakaian tercantum di kemasannya.


Kemasan Avoskin yang sangat informatif
Kemasan Avoskin yang sangat informatif

Kandungan Avoskin Miraculous Refining Toner :

Water, Glycerin, Glycolic Acid, Butylene Glycol, Propylene Glycol, Gluconolactone, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Extract, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Niacinamide, Chamomilla Recutita (Matricaria) Flower Extract, Rubus Idaeus (Rapsberry) Fruit Extract, Citrus Limon (Lemon) Fruit Extract, Salicylic Acid, Acer Saccharum (Sugar Maple) Extract, Portulaca Oleracea Extract, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Amylopectin, Dextrin, Xanthan Gum, Tetrasodium EDTA, Sodium Hydroxymethylglycinate, Polyglutamic Acid.  

Kandungan Avoskin Miraculous Refining Serum :

Water, Propylene Glycol, Glycolic Acid, Niacinamide, Salicylic Acid, Butylene Glycol, Amylopectin, Xanthan Gum, Dextrin, Chamomilla Recutita (Matricaria) Flower Extract, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Fucus Vesiculosus Extract, Rubus Idaeus (Raspberry) Fruit Extract, Acer Saccharum (Sugar Maple) Extract, Portulaca Oleracea Extract, Hydroxypropyl Bisstearamide MEA, Polyglutamic Acid, Tetrasodium EDTA, Sodium Hydroxymethylglycinate, Triethanolamine, Dipropylene Glycol, Behenyl Alcohol, Ceteareth-20, Cholesteryl Isostearate, Tricaprylin, Cetearyl Alcohol , Squalane , Cholesterol , Stearic Acid, Dimethicone, Phenoxyethanol.

 

Cara Penggunaan dan Hasil

Pengunaan toner dan serum ini dilakukan setelah membersihkan wajah. Inget ya moms, step paling penting dalam memulai rangkaian skincare adalah membersihkan wajah. Biasanya aku selalu melakukan double cleansing, apalagi setelah seharian beraktifitas. Setelah membersihkan wajah keringkan wajah dengan handuk kering dan bersih. Lalu mulai dengan toner, tunggu hingga Avoskin Miraculous Refining Toner meresap ke kulit. Setelah itu dapat mengaplikasikan Avoskin Miraculous Refining Serum. Tunggu hingga meresap. Nah setelah ini aku biasanya pakai Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essense (PHTE) yang bagus banget buat ngelembapkan kulit! Next akan aku review deh.😆

Setelah pemakaian rutin Avoskin Miraculous Refining Series
Setelah pemakaian rutin Avoskin Miraculous Refining Series


Jadi aku udah pakai Avoskin Miraculous Refining Series ini tahun lalu. Cuma awalnya gak rutin pakainya. Mulai rutin kurang lebih 6 bulan belakangan ini, itupun hanya 1-2 kali seminggu. Dan buat aku takjub sih sama hasilnya. Awalnya memang kulit wajahku gampang banget jerawatan , apalagi kalau pas menstruasi. Kayak foto di atas, dahi, pipi, dagu, semua muncul jerawat. Pas aku mulai rutin pakai Toner dan Serum ini awalnya gak sadar. Baru ngeh kalau belakangan jerawat yang muncul mulai berkurang. Happy banget langsung moms 😍

Sebagai mana manfaat yang di klaim oleh Avoskin, kalau Avoskin Miraculous Refining Serum ini memang membantu mengatasi jerawat dan membantu menghilangkan bekas jerawat. Selain itu produk ini juga baik untuk :

💗 Mengangkat sisa kotoran di wajah dengan maksimal

💗 Mencerahkan dan meratakan warna kulit

💗 Memudarkan noda hitam di wajah

💗 Mengecilkan pori-pori

💗 Melembapkan dan memperbaiki tekstur kulit


Harga dan Pembelian

 

Untuk harga dari Avoskin Miraculous Refining Series ini Rp 189.000,- untuk Tonernya ukuran 100 ml , dan Rp 239.000,- untuk Serumnya ukuran 30 ml. Atau moms bisa juga beli tonernya dengan ukuran yang lebih kecil, 20 ml, seharga Rp 89.000,- . Pembelian bisa di cek di Avoskin Official di Shopee atau di Avoskinbeauty.com .


 

 

 

 

 

Referensi

https://review.bukalapak.com/beauty/5-tanda-kulit-kamu-membutuhkan-exfoliating-skincare-339

https://www.alodokter.com/cara-mudah-melakukan-eksfoliasi-wajah-di-rumah 

https://cnfstore.com/blog/post/7-manfaat-eksfoliasi-wajah-dan-cara-tepat-melakukannya

https://journal.sociolla.com/beauty/inilah-alasan-anda-perlu-exfoliator-untuk-kulit-cantik/

https://www.medcom.id/rona/kesehatan/JKRXwLwb-manfaat-exfoliating-pada-kulit-wajah


23 komentar :

  1. Wah ternayta produk Avoskin ini water gel based ya mbak. terasa ringan di permukaan kulit. Kandungan bahan2nya juga alami jadi kita ga was2 menggunakannya. Perawatan rutin kudu rajin nih agar hasilnya maksimal dan wajah bersih dan cerah deh.

    BalasHapus
  2. Wah ini skincare nya adeku, dan dia bilang bagus. Saya sendiri belum pernah pake, karena ya mungkin cuma denger kata "bagus" doang. Nah, ketemu blog mba Roswita jadi tau detail dari kata "bagus" itu hahaha

    BalasHapus
  3. Skincare memang akan maksimal hasilnya klo rutin dipakai ya mbak.kelemahanku tu suka muncul malesnya jd ya ga maksimal deh...huhuhu

    BalasHapus
  4. Serum Avoskin ini aman buat kulit berminyak nggak kak? Apa ada pilihan untuk kategori kulit tertentu? 😘

    BalasHapus
  5. Banyak yg bilang produk Avoskin yg ini bagus dan jadi best seller. Tapi aku belom pernah cobain. Waktu itu cobain yg Skin Your Bae. Kayaknya ini perlu dicoba deh apalagi liat before afternya sangat membanggongkan hihi 😁

    BalasHapus
  6. ijin share kak.. soalnya bagus banget nih, untuk merawat kulit wajah agar tetap sehat

    BalasHapus
  7. Produk-produk Avoskin lumayan lagi booming juga ya, keren nih, walaupun harganya lumayan juga, tapi dengan hasil yang maksimal, pasti banyak kaum Hawa yang suka

    BalasHapus
  8. Bisa memudarkan noda hitam? Waah ini yg ay cari.. sepertinya perlu dicoba nih. Makasih ulasan rekomendasinya ya kak

    BalasHapus
  9. Setiap mau nyobain skincare, aku selalu mastikan kalau produknya udah BPOM dan halal. Dan produk ini udah aman dengan keduanya. Tapi, untuk kantongku belum pas. Waktu ngeliat before afternya jadi takjub. Keren sih, harga sama manfaat juga sesuai.

    BalasHapus
  10. Eksfoliasi memang penting nih buat wajahku yang berminyak. Jadi pengen coba refining toner nya huat eksfoliasi

    BalasHapus
  11. Penasaraaann pengen cobain juga, siapa tahu bisa nutup pori2ku yang gede inihh huhuh. Otw nontonin dluu di market hihi

    BalasHapus
  12. Belum pernah coba produk satu ini tapi kayak.y keren nih

    BalasHapus
  13. semakin banyak produk skincare yang saya ketahui wkwk, kualitasnya semua sudah pasti terjamin bagus-bagus kan yaa...

    BalasHapus
  14. Aku nih kak, kulit wajah kusam dan pori-pori besar. Hikss..... sedih deh.
    Tapi sekarang sudah ada skincare yang cocok ya kak. Pakai aja Avoskin Miraculous Refining Series

    BalasHapus
  15. Kudu beli sih ini buat bini tersayang da tercinta. Nice artikel mba

    BalasHapus
  16. Produk skincare sejuta umat ya Avoskin saking banyaknya yang cocok, keren deh produk lokal Indonesia bisa berjaya di negeri sendiri, eksfoliasi wajah ternyata penting ya biar wajah lebih cling karena menghilangkan kulit mati

    BalasHapus
  17. Tulisan yang begini ini, saya langsung keingat istri. Ia suka banget baca yang beginian...

    BalasHapus
  18. Aku udah jatuh cinta banget sama Avoskin, soalnya cocok di aku. Tapi kayanya kalo varian ini aku skip dulu, karena ga cocok sama tea tree. Tapi aku mau coba yg Niacinamide nyaa

    BalasHapus
  19. aku baru pake tonernya Mbaa, rada cekit2 kalo kena jerawat tapi performanya oke. banyak yang bilang kalo tonernya dipake sama serumnya, hasilnya jadi lebih baguus :D

    BalasHapus
  20. Salah satu solusi agar kulit tetap glowing dan sehat, makasih reviewnya ya kak. Bermanfaat banget 🥰

    BalasHapus
  21. banyak teman yang review Avoskin ini katanya bagus banget, jadi makin penasaran pengen coba karena keamrin lihat ada yang buat hilangin flek ya kak

    BalasHapus
  22. Semakin banyak produk-produk kecantikan. Banyak produk pastinya membaca sejuta khasiat juga ya kak.

    BalasHapus
  23. Wah aku kebalik-balik nih berarti ya mba, biasanya pake toner, essence, baru serum. Harus diperbaiki nih urutannya heheee...

    BalasHapus

Yuk Diskusi Disini...^^

Back to Top